NEWS

Kelebihan dan Kekurangan Mobil Listrik

POSTED ON Apr 15, 2015

Dalam 10 tahun terakhir, mobil listrik menjadi pilihan yang semakin populer untuk masyarakat di dunia. Hal ini didukung dengan teknologi untuk mobil listrik yang semakin canggih, menjadikan jarak tempuh nya semakin jauh, harga semakin murah dan performa yang semakin mendekati mobil dengan mesin konvensional - mobil dengan bahan bakar minyak. Berikut beberapa kelebihan dan kekurangan dari mobil listrik.

Kelebihan Mobil Listrik

Mobil listrik memiliki efisiensi energi yang sangat tinggi dibandingkan dengan mobil konvensional. Mobil listrik memiliki efisiensi energi hingga 45%, sedangkan mobil konvensional memiliki efisiensi energi paling tinggi hanya sekitar 25%.

Mobil listrik memiliki polusi udara yang sangat minimum, dikarenakan tidak adanya proses pembakaran yang diperlukan untuk menggerakkan motor listrik. Berbeda dengan motor diesel / motor bensin yang pergerakan nya memerlukan pembakaran, sehingga menyebabkan polusi udara.

Mobil listrik juga memiliki suara yang sangat halus. Dikarenakan tidak adanya pembakaran dan pergerakan dari piston yang di mobil konvensional menimbulkan suara meletup.

Perawatan mobil listrik sangatlah minimum, karena mobil listrik hanya memiliki 5 komponen mobil yang bergerak. Sedangkan, di mobil konvensional, memiliki ratusan komponen mobil yang bergerak, yang harus diganti setelah beberapa saat.

Kekurangan Mobil Listrik

Mobil listrik biasanya dibanderol dengan harga yang jauh lebih tinggi dibandingkan mobil konvensional dengan fasilitas dan kemampuan yang serupa. Baterai dari mobil listrik merupakan salah satu komponen termahal. Tetapi, teknologi terus berkembang. Tesla Motors sebagai salah satu pelopor, berhasil memangkas harga baterai mobil listrik hingga tinggal sepertiga nya, dengan menggunakan teknologi baterai yang sama dengan yang dipakai di komputer jinjing (laptop).

Mobil listrik memiliki jarak tempuh yang terbatas. Terutama disebabkan oleh minim nya jumlah stasiun pengisian untuk mobil listrik. Berbeda hal nya dengan mobil konvensional yang memiliki jarak tempuh tidak terhingga, dan stasiun pengisian nya dapat dengan sangat mudah ditemukan. Hal ini yang sedang dicoba dirubah oleh Tesla Motors, dengan membangun 400 stasiun pengisian mobil listrik di seluruh Amerika.

Mobil listrik dengan tingkat kebisingan yang rendah, dapat menimbulkan bahaya kepada para pejalan kaki yang tidak waspada, pendengaran terbatas maupun pejalan kaki yang cacat. Di beberapa negara, diberikan peraturan khusus bahwa mobil listrik juga tetap harus mengeluarkan suara yang cukup keras agar pejalan kaki sekitar dapat mendengar bahwa ada mobil di dekat mereka.